Email : info@bankpasartemanggung.co.idKritik & Saran
+62 293 491726
PT BPR Bank Temanggung (Perseroda) berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan serta merupakan Peserta Penjaminan LPS
+62 293 491814
Home » Berita » BERITA UMUM

PELATIHAN BULAN NOVEMBER 2018

Selasa 29 Januari 2019

Solo, 17-18 November 2018

PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung melaksanakan agenda pendidikan pada bulan november yaitu pada tanggal 17 - 18 November 2018. Pelatihan ini diadakan di Hotel BWP Solo Baru dihadiri oleh Dewan Pengawas dan Seluruh Karyawan Karyawati PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung, sebagai bentuk dari agenda kegiatan pendidikan tahunan.

Ibu Retno Nendra Wiarty, S.E., M.M. selaku Direktur Utama PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung dalam sambutannya menyampaikan perlunya dilakukan Pelatihan Penerapan APU dan PPT setiap tahun bagi seluruh pegawai bertujuan untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan dalam mengenali dan mencegah tindak pidana pencucian uang serta tindak pidana pendanaan bagi terorisme yang dilakukan pada lembaga penyedia jasa keuangan. Sebagaimana diketahui, lembaga keuangan khususnya perbankan sangat rentan terhadap kemungkinan digunakan sebagai media pencucian uang dan atau pendanaan terorisme.

Pelatihan dimulai pada hari Sabtu Tanggal 17 November 2018 para karyawan/ karyawati PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung memperoleh materi pelatihan yaitu “Penyegaran Penerapan APU dan PPT” dengan narasumber Bapak Dr.H. Sudiharto, S.H.,M.H.CRBD. Narasumber mengupas tuntas tentang bagaimana teknis dan cara dan praktik Penerapan APU dan PPT dalam keseharian operasional bank.

Pada sore harinya Bupati Temanggung Bapak H. Muhammad Al Khadziq juga ikut hadir memberikan pengarahan kepada seluruh karyawan/ karyawati PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung.

Kemudian pada hari Minggu Tanggal 18 November 2018 para karyawan/ karyawati PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung memperoleh materi pelatihan yaitu "Monitoring & Penannganan Kredit Bermasalah” dengan narasumber Bapak Lucas S. Muliawan, Drs.MBA,CRBD.CPHR. Narasumber mengupas tuntas tentang bagaimana cara menangani berbagai macam persoalan kredit bermasalah.

Selain kedua acara pelatihan tersebut PD BPR “Bank Pasar” Kabupaten Temanggung juga mengadakan pelatihan “Excellent Customer Service for Security, OB, & Drivers” untuk para Security, OB dan Driver Oleh Tim AIS Training & Consultant.